LSP P2O-LIPI

LEMBAGA SERTIFIKASI PROFESI

LightBlog

Sabtu, 01 April 2017

Daftar Istilah

1. Banding 
Permintaan dari pemohon, kandidat atau profesi yang disertifikasi untuk mempertimbangkan kembali keputusan yang merugikan yang dibuat oleh LSP terkait dengan status sertifikasi yang diajukan oleh yang bersangkutan.

2. Peserta Uji Kompetensi
Pemohon yang memenuhi persyaratan yang ditetapkan untuk dapat ikut serta dalam proses sertifikasi.

3. Proses sertifikasi 
Seluruh kegiatan yang dilakukan oleh LSP untuk menetapkan bahwa seseorang memenuhi persyaratan kompetensi yang ditetapkan, mencakup permohonan, evaluasi, keputusan sertifikasi, survailen dan sertifikasi ulang.

4. Skema sertifikasi 
Persyaratan sertifikasi spesifik yang berkaitan dengan kategori profesi yang ditetapkan dengan menggunakan standar dan aturan khusus yang sama, serta prosedur yang sama.

5. Sistem sertifikasi 
Kumpulan prosedur dan sumber daya untuk melakukan proses sertifikasi sesuai dengan skema sertifikasinya, untuk menerbitkan sertifikat kompetensi termasuk pemeliharaannya.

6. Kompetensi 
Kemampuan yang dapat diperagakan untuk menerapkan pengetahuan dan/atau keterampilan sesuai dengan atribut personal sebagaimana yang ditetapkan dalam skema sertifikasi.

7. Keluhan 
Permintaan penilaian kesesuaian selain banding, oleh suatu organisasi perorangan terhadap LSP, untuk melakukan tindakan perbaikan yang berkaitan dengan kegiatan LSP atau pelanggannya.

8. Evaluasi 
Proses penilaian profesi terhadap pemenuhan persyaratan yang ditetapkan dalam skema sertifikasi untuk mengambil keputusan sertifikasi

9. Ujian Kompetensi
Mekanisme yang merupakan bagian dari asesmen untuk mengukur kompetensi calon dan menggunakan satu atau lebih metode misalnya metode tertulis, lisan, praktek dan pengamatan.

10. Asesor kompetensi
Seseorang yang mempunyai kualifikasi yang relevan dan kompeten untuk melaksanakan dan/atau menilai ujian.

11. Kualifikasi 
Peragaan dari atribut personal, pendidikan, pelatihan dan/atau pengalaman kerja Profesi.

12. Metode Pengujian
Prosedur teknis tertentu untuk melaksanakan pengujian / penilaian yang mengacu pada standar pengujian.

13.Verifikasi
Konfirmasi melalui pengujian dan penyajian bukti bahwa persyaratan yang telah ditetapkan terpenuhi.

14. Sistem Mutu
Struktur organisasi tanggung jawab, prosedur, proses , standar, kriteria dan sumber untuk menerapkan manajemen pengelolaan mutu.

15. Panduan Mutu
Suatu dokumen yang berisi kebijakan mutu, system mutu dan pelakjsanaan mutu dalam suatu organisasi. Panduan mutu dapat juga membuat dokumen lain yang berhubungan dengan peraturan mutu.

16. LSP
Lembaga sertifikasi yang independen yang memperoleh lisensi dari BNSP sesuai peryaratan akreditasi dan lisensi dari BNSP.

17. TUK
Tempat uji kompetensi yang memperoleh verifikasi dari LSP sesuai persyaratan akreditasi dan verifikasi TUK dari LSP.

18. LDP/BLKLN/KPP
Lembaga pendidikan dan pelatihan profesi yang terakreditasi dari lembaga yang berwenang sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku dan dapat di verifikasi menjadi TUK LSP.

19. Sertifikat Kompetensi
Pengakuan atas penguasaan kompetensi pada bidang dan jenjang kualifikasi profesi tertentu yang diberikan oleh lembaga sertifikasi profesi yang telah di lisensi dari BNSP.

20. SKKNI
Rumusan kemampuan kerja yang mencakup aspek pengetahuan, keterampilan dan/atau keahlian serta sikap kerja yang relevan dengan pelaksanaan tugas dan syarat jabatan/ pekerjaan.
Adbox